Cari Blog Ini

Selasa, 15 Mei 2018

Oleh: Gunadi Widjaja (Pakar Fengshui)


Apakah yang dimaksud dengan "Yin" dan "Yang"? Secara leksikal "Yin" berarti Negatif atau Feminin, sedangkan "Yang" berarti Positif atau Maskulin. Konsep Yin dan Yang merupakan pengembangan lebih lanjut dari Tai Ji yang menggambarkan suatu keadaan seimbang.Pasangan-pasangan yang digunakan untuk menyatakan keseimbangan (yin - yang) antara lain adalah wanita - pria, hitam - putih, kematian - kehidu...pan, musim dingin - musim panas, dingin - panas, utara - selatan, malam - siang, bulan - matahari, diam - gerak, bawah - atas, ke dalam - ke luar, ke bawah - ke atas, air - api, lembut - tegar, belakang - depan, pasif - aktif, kesedihan - kegembiraan, biru - merah, bumi - langit, dll.Istilah Yin dan Yang jangan dikonotasikan dengan kejahatan dan kebaikan.Yin semata-mata digunakan untuk menyatakan sebuah keadaan bersifat feminin, TIDAK untuk menyatakan keadaan yang jelek. Yin Qi (Energi Feminin) berbeda dengan Sha Qi (Energi Kematian), demikian juga Yang Qi (Energi Maskulin) berbeda dengan Sheng Qi (Energi Kehidupan).Lihat Selengkapnya


Yin dan Yang merupakan salah satu konsep dasar dalam Feng Shui yaitu konsep keseimbangan. Jika energi Yin dan Yang dalam sebuah rumah berada dalam keadaan yang tidak seimbang maka akan terjadi ketidakstabilan emosi dan kelelahan fisik. Bayangkanlah jika seseorang menghabiskan waktunya di ruangan yang gelap atau orang yang tinggal di rumah kaca yang selalu mendapat penyinaran. Karena Feng Shui mengacu pada konsep keseimbangan, maka jika sebuah ruangan terlalu gelap berilah penerangan, sebaliknya jika sebuah ruangan terlalu terang berilah pelindung cahaya. Keseimbangan yang terjadi akan membuat penghuni memiliki kestabilan emosi dan kesegaran mental.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar